Wibawa/Kewibawaan


Apa itu Kewibawaan?
Seorang pendidik harus mempunyai sebuah kewibawaan. Kewibawaan di perlukan karena dengan kewibawaan seorang pendidik akan mudah melaksankan pendidikan. Kewibawaan atau yang disebut dengan gezah.
Gezag berasal dari kata Zeggen yang berarti berkata. Siapa yang perkataannya mempunyai kekuatan mengikat orang lain, berarti mempunyai kewibawaan atau gezag terhadp orang lain.
Kewibawaan dalam pendidikan ialah pengakuan dan penerimaan secara sukarela terhadap pengaruh atau anjuran yang datang dari orang lain. Pengakuan dan penerimaan pengaruh atau anjuran itu adalah atas dasar keikhlasan, atas dasar kepercayaan yang penuh, bukan didasarkan atas rasa terpaksa, rasa takut akan sesuatu dan sebagainya.
Dari manakah Kewibawaan itu dapat muncul?
1. Kewibawaan Pemimpin/ Jabatan / Gelar Akademis
Kewibawaan ini ada akibat adanya jabatan atau Gelar Akademis yang sedang di sandang.
2. Kewibawaan Keistimewaan
Kewibawaan ini akibat adanya kelebihan yang dimiliki seseorang. Baik kelebihan dalam bidang ilmu pengetahuan, pengalaman, kepribadian, materiil, ataupun kelebihan karena mewarisi karismatik leluhurnya.
Bagaimana dapat membangun kewibawaan itu?
Kewibawaan Pemimpin atau kewibawaan seorang yang bergelar akademis akan mudah didapat, karena melekat pada diri seorang saat orang tersebut menyandangnya. Kewibawaan yang demikian patutlah bagi seseorang untuk siap diri jika suatu saat tidak menyandangnya lagi.
Kewibawaan pemimpin/jabatan/akademis akan kurang apabila tidak dibarengi dengan kewibawaan keistimewaan. Oleh karena itu kita dapat mengusahakan mempunyai kewibawaan keistimewaan, diantaranya dengan cara:
a) Mengupas dan memperdalam ilmu pengetahuan atau mendalami ilmu pada bidang tertentu.
b) Memperbanyak pengalaman.
c) Berkepribadian yang baik, baik dibidang akhlak, kasih sayang terhdap peserta didik, dan mempunyai kelebihan bidang sosial.
d) konsisten, komitmen, disiplin

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Science of Mantiq